BUKU CHANGE FOR A BETTER FUTURE
BUKU UNTUK SIAPA ?
Buku motivasi ini dipersembahkan kepada Anda
orang-orang yang masih aktif bekerja
dan ingin sukses
dalam mempersiapkan masa pensiun.
Perlu juga dibaca oleh seluruh anggota keluarga
sehingga setiap individu akan memiliki pandangan
yang sama tentang perlunya melakukan
transformasi diri dan keluarga pascapensiun.
Bagi yang sudah pensiun,
buku ini bisa dijadikan referensi
untuk mengubah strategi yang telah dijalankan
agar bisa mendapatkan hasil yang lebih baik.
Butuh waktu untuk menyiapkannya
sehingga kelak di hari tua
dapat menikmati kehidupan yang sejahtera,
sehat, sukses dan bahagia.
Dikatakan sejahtera, jika di masa pensiun
masih mengalami kemajuan secara mental,
spiritual, intelektual, sosial dan finansial.
Luas ilmunya, pandai bersyukur dan rendah hatinya.
Banyak amalnya, serta efektif dan efisien
dalam berpikir dan berkarya.
Sehat meliputi badan, pikiran, hati dan jiwanya,
serta sukses dan bahagia
meliputi lahir maupun batinnya.
Ulasan
Belum ada ulasan.